tahapan pelaksanaan konstruksi bangunan terdiri dari

Pertumbuhan sektor konstruksi di Indonesia terus mengalami peningkatan baik dari segi permintaan maupun dari penyedia jasa. Sehingga membuat sektor konstruksi terus berkembang dan meningkat sebesar 4,5% pada tahun 2024. Hal ini didukung oleh investasi dalam proyek-proyek infrastruktur transportasi, energi terbarukan, manufaktur, dan perumahan. 

Pertambahan jumlah penduduk terutama di kota-kota besar juga membuat permintaan akan jasa konstruksi semakin tinggi. Maka dari itu, saat ini sektor konstruksi menjadi salah satu sektor yang akan selalu dibutuhkan terutama dalam pembangunan infrastruktur. Sektor konstruksi mempunyai lingkup pekerjaan yang berbeda. Namun, sampai saat ini pelaksanaan konstruksi bangunan masih menjadi lingkup pekerjaan yang banyak dicari dan mempunyai potensi bisnis menguntungkan.

Konstruksi bangunan berfokus pada proyek bangunan seperti perumahan, perkantoran, maupun bangunan penunjang lainnya. Seseorang yang melakukan proyek konstruksi bangunan harus mempunyai keahlian terkait tata letak bangunan supaya dapat menciptakan bangunan yang kokoh, kuat, dan aman untuk dipakai.

Baca juga : 10 Fungsi Pengawasan Pekerjaan Konstruksi

Jenis-jenis Konstruksi Bangunan

Berikut 4 jenis konstruksi bangunan yang harus diketahui. 

  1. Konstruksi rumah

Jenis konstruksi ini yang paling umum, dalam menjalankan kegiatan proyek konstruksi rumah harus mengutamakan unsur kenyamanan, estetika dan kelayakan buat ditempati. Konstruksi rumah akan melakukan pekerjaan seperti pembangunan atau renovasi rumah.

  1. Konstruksi industri

Berbeda dengan konstruksi rumah, konstruksi industri akan berhubungan dengan kegiatan proyek konstruksi industri seperti pembangunan infrastruktur di area tenaga nuklir, area tambang, kilang minyak dan lain sebagainya.

  1. Konstruksi gedung

Konstruksi gedung lebih berkaitan dengan pembangunan atau pendirian suatu gedung seperti gedung kantor, gedung sekolah, perpustakaan, museum, bangunan yang digunakan buat fasilitas umum, pusat perbelanjaan, dan hiburan.

  1. Konstruksi teknik

Konstruksi teknik akan melibatkan sejumlah perencanaan pembangunan yang telah disusun, adanya perencanaan ini akan membuat jasa konstruksi mempunyai standar atau pedoman yang kuat dalam menjalankan proyek konstruksi. Konstruksi teknis terdiri dari dua jenis yaitu konstruksi berat dan konstruksi jalan.

Baca juga : Peluang Konstruksi di Indonesia: Prospek Bisnis yang Menjanjikan

Tahapan Pelaksanaan Konstruksi Bangunan

Menurut Ikatan Arsitek Indonesia, terdapat 6 tahapan pelaksanaan konstruksi bangunan terdiri dari: 

  1. Konsep perancangan

Pada tahapan awal ini jasa konstruksi akan membuat konsep desain bangunan yang nantinya akan dikonstruksikan.

  1. Pra rancang
  2. Melalui artikel di atas, kami dapat merekomendasikan Anda gaun-gaun terbaru.Shop dress dalam berbagai ukuran panjang, warna dan gaya untuk setiap kesempatan dari merek favorit Anda.

Setelah konsep rancangan dibuat, selanjutnya jasa konstruksi akan membuat susunan pola serta bentuk arsitektur dalam gambar, sementara aspek fungsional akan disajikan dalam diagram.

  1. Pengembangan rancangan

Pada tahapan ini akan terjadi beberapa perubahan data dan informasi terkait proyek yang akan dijalankan.

  1. Pembuatan gambar kerja

Pembuatan gambar kerja merupakan tahapan yang penting, karena jasa konstruksi akan bertanggung-jawab untuk mengkonversi semua konsep rancang ke dalam gambar lengkap dengan uraian teknis dengan rinci.

  1. Proses pengadaan proyek konstruksi

Proses ini mempunyai dua tahapan, yaitu tahap penyiapan dokumen dan tahap pelelangan. Tahap penyiapan dokumen hasil gambar kerja akan diolah ke dalam format dokumen lengkap dengan dokumen uraian rencana kerja serta syarat teknis pelaksanaan pekerjaan termasuk rencana anggaran biaya (RAB). Tahap pelelangan para arsitektur akan membantu jasa konstruksi dalam mempersiapkan dokumen pelanggaran.

  1. Pengawasan berkala

Tahapan terakhir yaitu melakukan peninjauan serta pengawasan berkala seperti membuat laporan mingguan proyek.

Baca juga : 5 Lingkup Pekerjaan Jasa Konstruksi

PT. Konsultan Katiga Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak dibidang Perdagangan dan Jasa khususnya dibidang Peralatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) dan Konsultansi dibidang Konstruksi yang terkemuka dan terpercaya di Indonesia. Kami memiliki personil yang berkualitas dan berpengalaman yang siap membantu memenuhi kebutuhan perusahaan dalam mendapatkan SBU konstruksi. Hubungi kami untuk penawaran dan informasi menarik lainnya!

Konsultasikan Kebutuhan Anda Sekarang